WKM Ngabuburit Tahun 2021

administrator 05 Juli 2021

Bulan Ramadhan sangat identik dengan kegiatan ngabuburit. Ngabuburit sudah seperti tradisi sembari menunggu waktu berbuka puasa. Waktu ngabuburit biasa diisi dengan kegiatan berburu takjil, melakukan kegiatan sosial, atau sekadar berkumpul bersama kerabat dan sahabat. Program Wajib Kunjung Museum menggandeng Edukator Museum dan Duta Museum DIY menciptakan waktu ngabuburit lebih terasa spesial. Museum bukan sekedar tempat menyimpan dan memeragakan benda-benda, tetapi sebagaimana tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 66 tahun 2015 bahwa museum juga sebagai sarana pengkajian, pendidikan, dan kesenangan. Mengusung semangat pelestarian dan pengembangan kebudayaan setiap museum bersama Edukator Museum dan Duta Museum DIY memiliki tema dan peserta yang beragam dalam pelaksanaan WKM Ngabuburit tahun 2021. Selain mengisi waktu ngabuburit agar lebih bermakna, kegiatan ini juga memberikan dampak terhadap meningkatnya minat dan jumlah kunjungan museum di DIY. Selama berlangsungnya kegiatan WKM Ngabuburit dimasa Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) protokol kesehatan secara ketat tetap dijalankan.           

 

Admin WKM
Selamat , selamat datang di Wajib Kunjung Museum. Ada yang dapat kami bantu?
Ada yang dapat kami bantu?